Description
IKADERM 0.05% CREAM merupakan obat yang mengandung krim bahan aktif Clobetasol propionate, yang merupakan golongan kortikosteroid sintetik, untuk penggunaan topikal pada kasus-kasus dermatologi. Ikaderm mengandung Klobetasol propionat. Dalam penggunaan obat ini harus SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER
Indikasi Umum :
Pengobatan jangka pendek Dermatosis yang resisten misalnya : Psoriasis, Ekzema yang resisten, Likhen Planus, Lupus Eritematosus & kondisi2 lain yang tidak responsif memuaskan terhadap steroid yang kurang kuat
Komposisi :
Clobetasol propionate 0.05%
Dosis :
PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Oleskan krim 1-2 x sehari
Aturan Pakai :
Krim dioleskan pada area kulit yang sakit
Perhatian :
Hamil, laktasi, anak <12 tahun Kategori Kehamilan : C
Kontra Indikasi :
Infeksi kutaneus misalnya: impetigo, tinea korporis, herpes simpleks, akne vulgaris, rosasea. Neonatus
Efek Samping :
Rasa terbakar, gatal, atrofi kulit, iritasi, kulit kering, folikulitis, hipertrikosis, erupsi seperti akne, hipopigmentasi, dermatitis perioral, dermatitis kontak dan alergi, maserasi kulit, infeksi sekunder, striae, miliaria.